Ads 468x60px

17 Oktober, 2012

Hubungan Umur Dan Paritas Dengan Kejadian Perdarahan Post Partum Pada Ibu Bersalin


Kematian maternal adalah kematian wanit sewaktu hamil, melahirkan atau dalam 42 hari sesudah berakhirnya kehamilan, yang disebabkan oleh komplikasi – komplikasi kehamilan, persalinan, dan nifas. Umumnya ukuran yang dipakai untuk menilai keadaan pelayanan kebidanan dalam suatu Negara atau daerah ialah kematian maternal. Kematian maternal atau biasa disebut Angka Kematian Ibu (AKI) adalah jumlah kematian maternal diperhitungkan terhadap 100 atau 100.000 kelahiran hidup. 
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan umur dan paritas dengan kejadian perdarahan post partum pada ibu bersalin di Rumah Sakit Umum Jendral Ahmad Yani Metro tahun 2011.
Jenis penelitian ini adalah analitik dengan pendekatan cross secpendekatan cross sectional (potong lintang), yaitu suatu penelitian untuk mempelajari dinamika korelasi antara faktor-faktor resiko dengan efek, dengan cara pendekatan, observasi, atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (point time approach) artinya tiap subjek penelitian hanya diobservasi sekali saja dan pengukuran dilakukan terhadap suatu karakter atau variabel subjek pada saat pemeriksaan. Besarnya sampel penelitian berjumlah 284 responden dengan menggunakan teknik simple random sampling. Lokasi penelitian akan dilaksanakan di RSUD Jenderal Ahmad Yani Kota Metro tahun 2011. 
Hasil penelitian ini adalah distribusi frekuensi responden dengan perdarahan post partum sejumlah 169 orang responden (59,5%) dari 284 responden. Distribusi frekuensi responden dengan kategori usia beresiko sejumlah 54 orang responden (19,0%) dari 284 responden. Distribusi frekuensi responden dengan paritas tinggi sejumlah 40 orang responden (14,1%) dari 284 responden. Ada hubungan antara usia dengan perdarahan post partum di RSUD Jendral Ahmad Yani Metro tahun 2011 (p-value 0,000). Ada hubungan antara paritas dengan perdarahan post partum di RSUD Jendral Ahmad Yani Metro tahun 2011 (p¬-value 0,000). 
Saran diharapkan tenaga kesehatan bahwa Bidan sebagai bahan masukan dan informasi dalam penyusunan perencanaan pelayanan maternal terutama dalam penanganan kasus post partum hemorraghic

 Kata Kunci : Perdarahan  Post Partum 
Daftar Bacaan : 27 (2001 – 2011)  

Anda tertarik Untuk melakukan penelitian yang sama dengan penelitian di atas
ANDA DAPAT MEMILIKI KESELURUHAN ISI KTI : PESAN SEKARANG JUGA




Fans Page