Ads 468x60px

25 Juli, 2015

Tanaman Obat yang berkhasiat pengobatan Diare

Sumber: Google

Ada beberapa ramuan tanaman obat yang populer dimasyarakat indonesia sehingga mudah digunakan untuk pengobatan diare antara lain adalah daun jambu biji, delima, daun sambiloto, daun salam, sawi, daun urang aring, kunyit, kesumba keling, jahe dll. Adapun beberapa contoh ramuan yang digunakan sebagai berikut :

Daun jambu biji
Bahan-bahan : 30 gram daun jambu biji segar, 20 gram kunyit
Cara mengelolah bahan :
a) Semua bahan dipotong-potong dan dicuci bersih
b) Rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 1/4 gelas
c) Air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari

Delima
Bahan-bahan : 15 gram kulit delima kering, 10 gram teh kering
Cara mengelolah bahan :
a) Rebus semua bahan dengan 3 gelas air hingga tersisa setengahnya
b) Air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari

Daun sambiloto
Bahan-bahan : 15 gram sambiloto kering
Cara mengelolah bahan :
a) Rebus bahan dengan 3 gelas air hingga tersisa setengahnya
b) Air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari

Daun salam
Bahan-bahan : 20 lembar daun salam, 60 gram krokot hijau segar, Garam scukupnya 
Cara mengelolah bahan :
a) Cuci semua bahan hingga bersih
b) Rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa setengahnya tambahkan sedikit garam
c) Air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari

Sawi
Bahan-bahan : 30 gram sawi tanah segar, 30 gram anting-anting segar
Cara mengelolah bahan :
a) Cuci semua bahan hingga bersih
b) Rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa setengahnya
c) Air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari

Daun urang aring
Bahan-bahan : 30 gram daun urang aring segar, 30 gram patikan kebo segar
Cara mengelolah bahan :
a) Cuci semua bahan hingga bersih
b) Rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa setengahnya
c) Air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari

Kunyit
Bahan-bahan : 1 jari rimpang kunyit, Kapur sirih secukupnya
Cara mengelolah bahan :
a) Rimpang kunyit dicuci hingga bersih lalu diperas dan disaring
b) Campur sedikit dengan kapur sirih
Cara pemakaian : Diminum 1 sendok makan setiap hari

Kesumba keling
Bahan-bahan : 1/2 genggam daun kesumba keling
Cara mengelolah bahan :
a) Cuci bahan hingga bersih
b) Rebus dengan 2 gelas air hingga tersisa setengahnya
c) Setelah dingin air rebusan ramuan disaring
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari dengan dosis 1/2 gelas sekali

Jahe 
Bahan-bahan : 10 gram jahe
Cara mengelolah bahan :
a) Cuci semua hingga bersih, kemudian dipanggang dengan api kecil
b) Tumbuk halus dan seduh dengan air panas secukupnya
Cara pemakaian : Diminum 2 kali sehari dalam keadaan hangat

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Ada pertanyaan ataupun komentar ....!

Fans Page