Ads 468x60px

01 Januari, 2013

Gambaran Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Ibu Dalam Memilih Alat Kontrasepsi Suntik Depoprovera

Kontrasepsi suntik depoprovera adalah suatu metode kontrasepsi suntik yang mengandung hormon progesteron yang disuntikan 12 minggu sekali. Metode KB ini paling baik dan efektif untuk menjarangkan kehamilan antara usia 20 – 30 tahun. Namun di Desa Rukti Basuki yang menggunakan metode kontrasepsi suntik depoprovera 91,67%.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang faktor – faktor yang mempengaruhi ibu dalam memilih alat kontrasepsi suntik depoprovera di Desa Rukti Basuki Kecamatan Rumbia Kabupate Lampug Tengah.
Subjek penelitian ini adalah ibu akseptor KB Suntik depoprovera yang bertempat tingggal di desa Rukti Basuki Kecamatan Rumbia Lampung Tengah pada bulan april  2004.Besarnya sampel penelitian ditentukan berdasarkan tabel Krecjie yaitu 48 orang dari 55 populasi.Objek penelitian ini adalah Faktor – Faktor yang mempengaruhi Ibu Dalam Memilih Alat Kontrasepsi Suntik Depoprovera.
Jenis penelitian yang digunakan  adalah Deskriptif dengan menggunakan presentase dari variabel yang disajikan dalam bentuk tabel dan grafik dan analisis data dengan manual yang dituangkan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi untuk melihat presentase dimasing – masing variabel.
Hasil penelitian yang menunjukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi ibu dalam memilih alat kontrasepsi suntik Depoprovera adalah sebagai berikut :
1.Tingkat pendidikan suami terbanyak adalah SLTP, sebanyak 20 responden (41,67%). 
2.Pekerjaan suami sebagian besar tani, sebanyak 20 responden (41,67%).
3.Tingkat pendidikan ibu sebagian besar SD, sebanyak 21 responden (43,75%).
4.Pekerjaan ibu sebagian besar sebagai ibu rumah tangga, sebanyak 23 responden (47,91%).
5.Usia ibu akseptor KB suntik depoprovera sebagian besar 20 – 30 tahun, sebanyak 37 akseptor (77,08%).
6.Jumlah anak dari akseptor KB suntik depoprovera sebagian besar mempunyai 0 – 2 anak, sebanyak 30 responden (75%).
Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa usia ibu akseptor KB suntik Depoprovera 20 – 30 tahun (77,08%) merupakan faktor tertinggi dikarenakan ibu masih ingin memiliki anak lagi.

Kata Kunci :  Gambaran,Faktor – faktor yang mempengaruhi,Kontrasepsi Suntik Depoprovera,

Anda tertarik Untuk melakukan penelitian yang sama dengan penelitian di atas
ANDA DAPAT MEMILIKI KESELURUHAN ISI KTI : PESAN SEKARANG JUGA

 
 

Fans Page