Kematian Bayi Baru Lahir (BBL) dapat diartikan jumlah anak yang tidak menunjukkan tanda-tanda hidup waktu dilahirkan, ditambah dengan jumlah anak yang meninggal dalam minggu pertama dalam kehidupannya untuk 1000 kelahiran. Angka kematian BBL dalam kehamilan lewat waktu 2 – 3 kali lebih besar bila dibandingkan dengan kehamilan cukup bulan. Frekuensi kejadian kehamilan lewat waktu berkisar 5 – 12%. Di RB Asih Metro pada tahun 2007 dari 723 persalinan, 54 diantaranya adalah ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro, objek penelitian ini adalah karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro, sedangkan subjeknya adalah ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro.
Penelitian ini dilakukan dengan desain deskriptif dengan pendekatan studi dokumentasi, besar sampel sebanyak 54 responden ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro yang diambil sesuai dengan jumlah populasi yag ada (sampel jenuh), dengan melihat kasus yang terjadi tahun 2007 melalui register pasien. Alat ukur yang digunakan berupa check list yang digunakan untuk pengumpulan data, pengolahan dan penyajian data dengan hasil akhir persentase. Penyajian data disajikan dalam bentuk diagram.
Hasil penelitian memperlihatkan gambaran karaktersitik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan umur sebagian besar berumur 20 – 30 tahun sebanyak 59,25%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan paritas adalah sebagian besar paritas 2-3 sebanyak 57,41%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan pendidikan menunjukkan bahwa sebagian besar ibu dengan pendidikan dasar sebanyak 42,59%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan pekerjaan menunjukkan bahwa sebagian besar ibu adalah Ibu Rumah Tangga sebanyak 44,44%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan cara penanganan persalinan sebagian besar mengalami persalinan dengan induksi sebanyak 46,3%.
Kesimpulan dari penelitian tentang karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu adalah sebagian besar ibu berusia 20-30 tahun.
Kata Kunci : Karakteristik, Ibu Bersalin, Kehamilan Lewat Waktu
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro, objek penelitian ini adalah karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro, sedangkan subjeknya adalah ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro.
Penelitian ini dilakukan dengan desain deskriptif dengan pendekatan studi dokumentasi, besar sampel sebanyak 54 responden ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu di RB Asih Metro yang diambil sesuai dengan jumlah populasi yag ada (sampel jenuh), dengan melihat kasus yang terjadi tahun 2007 melalui register pasien. Alat ukur yang digunakan berupa check list yang digunakan untuk pengumpulan data, pengolahan dan penyajian data dengan hasil akhir persentase. Penyajian data disajikan dalam bentuk diagram.
Hasil penelitian memperlihatkan gambaran karaktersitik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan umur sebagian besar berumur 20 – 30 tahun sebanyak 59,25%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan paritas adalah sebagian besar paritas 2-3 sebanyak 57,41%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan pendidikan menunjukkan bahwa sebagian besar ibu dengan pendidikan dasar sebanyak 42,59%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan pekerjaan menunjukkan bahwa sebagian besar ibu adalah Ibu Rumah Tangga sebanyak 44,44%. Karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu berdasarkan cara penanganan persalinan sebagian besar mengalami persalinan dengan induksi sebanyak 46,3%.
Kesimpulan dari penelitian tentang karakteristik ibu bersalin dengan kehamilan lewat waktu adalah sebagian besar ibu berusia 20-30 tahun.
Kata Kunci : Karakteristik, Ibu Bersalin, Kehamilan Lewat Waktu