Angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB) masih tinggi yaitu 334 per 100.000 kelahiran hidup dan 21,8 per 1000 kelahiran hidup. Penyebab dari kematian ibu di Indonesia dapat berupa penyebab langsung, penyebab tidak langsung dan selain itu juga diwarnai oleh hal – hal non teknis yang masuk kategori penyebab mendasar dan kenyataan menunjukkan bahwa 75% sampai 80% dari pertolongan persalinan terutama dipedesaan masih dilakukan oleh dukun. Kenyataan ini tidak bisa kita pungkiri karena dalam lingkungannya dukun merupakan tenaga terpercaya dalam segala hal yang berkaitan dengan reproduksi. Sehingga sangat penting pengetahuan dukun terlatih tentang prinsip 3 bersih dalam bersikap dan untuk melaksanakan tugasnya dalam menolong persalinan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah pengetahuan dan sikap dukun terlatih dalam menolong persalinan diwilayah Puskesmas Dayarmurni. Subjek pada penelitian ini adalah dukun terlatih dengan jumlah populasi sebanyak 45 orang dan pengambilan sampel dengan metode sampel total. Sedangkan yang menjadi objeknya adalah pengetahuan dan sikap dalam menolong persalinan.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif dimana hasil penelitian menyajikan gambaran tentang pengetahuan dan sikap dukun terlatih dalam menolong persalinan, tehnik analisa pengetahuan menggunakan rumus : sedangkan teknik analisa sikap menggunakan rumus : skor T = 50 + 10 . Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner.
Hasil penelitian didapatkan bahwa pengetahuan dukun terlatih dalam menolong persalinan dengan prinsip 3 bersih yaitu sebesar 69,67% atau dengan kategori cukup, sedangkan sikap responden yang mendukung atau positif dalam menolong persalinan dengan prinsip 3 bersih sebesar 60%. Dengan pengetahuan dalam kategori cukup dan sikap yang mendukung, hal ini merupakan bekal bagi dukun untuk melaksanakan tugasnya dalam melakukan pertolongan persalinan.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Dukun dan Persalinan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah pengetahuan dan sikap dukun terlatih dalam menolong persalinan diwilayah Puskesmas Dayarmurni. Subjek pada penelitian ini adalah dukun terlatih dengan jumlah populasi sebanyak 45 orang dan pengambilan sampel dengan metode sampel total. Sedangkan yang menjadi objeknya adalah pengetahuan dan sikap dalam menolong persalinan.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif dimana hasil penelitian menyajikan gambaran tentang pengetahuan dan sikap dukun terlatih dalam menolong persalinan, tehnik analisa pengetahuan menggunakan rumus : sedangkan teknik analisa sikap menggunakan rumus : skor T = 50 + 10 . Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner.
Hasil penelitian didapatkan bahwa pengetahuan dukun terlatih dalam menolong persalinan dengan prinsip 3 bersih yaitu sebesar 69,67% atau dengan kategori cukup, sedangkan sikap responden yang mendukung atau positif dalam menolong persalinan dengan prinsip 3 bersih sebesar 60%. Dengan pengetahuan dalam kategori cukup dan sikap yang mendukung, hal ini merupakan bekal bagi dukun untuk melaksanakan tugasnya dalam melakukan pertolongan persalinan.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Dukun dan Persalinan.